PEMEROLEHAN FONOLOGI PADA ANAK YANG MENDERITA PALATOSIS

Leny Sri Wahyuni(1*),


(1) 
(*) Corresponding Author

Abstract


Memasuki golden age period, kemampuan berbahasa seorang anak biasanya mengalami perkembangan yang signifikan. Namun, tidak semua anak dapat sempurna dalam memperoleh bahasanya, seperti yang dialami oleh DRS. DRS merupakan seorang anak perempuan berusia 3 tahun 1 bulan. Sejak lahir, DRS menderita palatosis yang mengakibatkan ia tidak mampu berbahasa seperti anak-anak seusianya. Ketidaksempurnaan artikulator yang dimiliki oleh DRS berimbas pada ketidakjelasan artikulasi fonem maupun kata yang dibunyikannya sehingga mengganggu proses pemerolehan fonologinya. Oleh karena itu, studi ini bertujuan untuk menginvestigasi fonem apa saja yang mengalami gangguan saat dilafalkan oleh penderita palatosis. Adapun, penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode studi kasus. Setelah dilakukan penelitian, DRS cenderung mengalami kesulitan dalam melafalkan bunyi-bunyi konsonan, terutama kesulitan saat melafalkan bunyi dental, alveolar, postaveolar, dan palatal, sebagai contoh ketidakjelasan pada pelafalan fonem /j/. Walaupun sudah dilakukan operasi penutupan celah pada langit-langit rongga mulutnya dan pemasangan obturatir, akan tetapi belum dapat sepenuhnya membantu DRS dalam memperoleh kemampuan fonologinya. Hal itu karena masih terdapat bunyi sengau di setiap pelafalan fonem-fonem konsonan yang dilafalkannya. Sementara itu, dalam pemerolehan bunyi-bunyi vokal, DRS tidak begitu mengalami kesulitan untuk melafalkannya, ia mampu melafalkan fonem /a/, /i/, /u/, /e/, dan juga /o/ dengan cukup baik.


Full Text:

PDF

References


Alwasilah, A. Chaedar. 2008. Pokoknya Kualitatif. Bandung: Dunia Pustaka Jaya.

Achmad., & Abdulah, Alex. 2012. Lingustik Umum. Jakarta: Erlangga.

Chomsky, Noam. 1999. On the Nature, Use, and Acquisition of Language. In W. C. Ritchie and T. K. Bhatia (eds.), Handbook of Child Language Acquisition. San Diego, CA: Academic Press.

Dardjowidjojo, Sunaryo. 2003. Psikolinguistik. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia.

Heidar, Davood Mashhadi. 2012. First Language Acquisition: Psychological Considerations and Epistemology. Theory and Practice in Language Studies, Vol. 2, No. 2, hal. 411-416. Doi:10.4304/tpls.2.2.411-416.

Lust, Barbara. 2006. Child Language: Acquisition and Growth. New York: Cambridge University Press.

Muslich, Masnur. 2011. Fonologi Bahasa Indonesia. Edisi 1 cetakan ke- 4. Jakarta: Bumi Aksara.

Pujiastuti, Nurul., & Hayati S. Retno. 2008. Perawatan Celah Bibir dan Langitan pada Anak Usia 4 Tahun. Indonesian Journal of Dentistry; Vol. 15, No. 3, hal. 232-238.

Roach, Peter. 2001. Phonetics. New York: Oxford University Press.

Tomasello, Michael. 2003. Constructing a Language: A Usage-Based Theory of Language Acquisition. Cambridge: Harvard University Press.

https://www.google.com/imgres?imgurl=http://1.bp.blogspot.com/-9S8ciDqkiRQ/UVA79fTMt7I/AAAAAAAAAvI/igQqzEsvg9w/s1600/retainertrad.jpg&imgrefurl=http://ceritedoang.blogspot.com/2013_10_01_archive.html&h=480&w=640&tbnid=ABgayIvGHsaO0M:&docid=n4260PhEbvay7M&ei=tY6IVpLiD8SHuASy_LiQCg&tbm=isch&ved=0ahUKEwjSkLWc04zKAhXEA44KHTI-DqIQMwguKBEwEQ&biw=1366&bih=631. (Diakses pada hari Minggu tanggal 23 Agustus 2020, pukul 10.30 WIB)




DOI: 10.24235/equalita.v2i1.7064

Article Metrics

Abstract view : 22 times
PDF - 10 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Equalita: Jurnal Studi Gender dan Anak Indexed By:

                

      


EDITORIAL OFFICE:

LP2M Building, IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Perjuangan Street of Sunyaragi, Cirebon City, West Java, Indonesia 45132 Phone. 0231-489926.

 

Equalita: Jurnal Studi Gender dan Anak is licensed under a Creative Commons 4.0 International License.