PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT MANIS KIDUL DALAM MENUNJANG PENDIDIKAN FORMAL DI OBJEK WISATA CIBULAN KECAMATAN JALAKSANA KABUPATEN KUNINGAN
(1) 
(2) 
(3) 
(*) Corresponding Author
Abstract
Pembangunan yang dilaksanakan pada hakikatnya merupakan upaya mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Pembangunan dalam bidang ekonomi yang dilaksanakan di desa dengan menggunakan pendekatan pemberdayaan. Usaha pemberdayaan masyarakat bidang ekonomi merupakan bentuk kemandirian dalam mengatasi permasalahan mereka melalui kreatifitas untuk meningkatkan kualitas hidup. Objek Wisata Cibulan dapat memberdayakan penduduk desa Manis Kidul.
Penelitian ini merupakan penelitian deskripsi dengan pendekatan kualitatif yang diperoleh datanya dengan tehnik wawancara, observasi dan dokumentasi. Adapun tujuan penelitian untuk: (1) Mendeskripsikan upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat di objek wisata, (2) Mengetahui daya tarik objek wisata dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat yang menunjang pendidikan formal, (3) mendeskripsikan peran masyarakat melalui pemberdayaan ekonomi dalam menunjang pendidikan formal dan (4) Mendeskripsikan peran Pemerintah desa setempat melalui memberdayakan ekonomi dalam menunjang pendidikan formal.
Hasil penelitian yaitu: (1) Pemberdayakan ekonomi masyarakat di objek wisata dilakukan dengan pendekatan partisipasi dalam usaha ekonomi, baik secara individu maupun kelompok yang berupa layanan usaha wisata. Bentuk kegiatan perekonomian sebagai sumber pendapatan masyarakat di objek wisata ini dimaksudkan untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat. (2) Adanya daya tarik objek wisata di Cibulan dalam bentuk wisata alam dan wisata budaya. Pemberdayaan ekonomi di objek wisata Cibulan menciptakan aktivitas usaha yang memenuhi kebutuhan wisata alam dan budaya tersebut, yang menjadi sumber penghasilan sebagian masyarakat. (3) Peran masyarakat dalam pemberdayaan ekonomi dengan dibukanya usaha ekonomi dan memanfaatkan fasilitas-fasilitas yang dapat menunjang kegiatan wisata seperti warung-warung penjual makan sampai restoran sarana ibadah, toilet, tempat parkir dan lainnya. Usaha layanan pariwisata ini sebagai bentuk pemberdayaan ekonomi yang pada akhirnya dapat menunjang pendidikan formal. (4) Peran pemerintah desa di objek wisata Cibulan dalam bentuk pemberian fasilitas secara gratis terhadap pelaku ekonomi dan tidak ada pajak. Bentuk dukungan pemerintah daerah tersebut, berdampak pada peningkatan penghasilan yang makin layak dan sejahtera, dan akhirnya dapat mendukung partisipasi pendidikan formal masyarakat.
Kata Kunci : Pemberdayaan ekonomi masyarakat, Objek wisata, Pendidikan formal
Full Text:
PDFReferences
Adi, Isbandi Rukminto. 2008, Intervensi Komunitas: Pengembangan Masyarakat Sebagai Upaya Pemberdayaan Masyarakat. Jakarta: Rajawali.
Ach. Wazir Ws., et al.,ed. 1999. Panduan Penguatan Menejemen Lembaga Swadaya Masyarakat. Jakarta: Sekretariat Bina Desa.
Agnes Sunartiningsih. 2004. Pemberdayaan Masyarakat Desa melalui Institusi Lokal. Yogyakarta: Aditya Media.
Creswell, John W. 2010. Research Design Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan Mixed. Yogyakarta : Pustaka Pelajar.
Ismayanti. 2009. Pengantar Pariwisata. Jakarta: Grasindo.
Moleong., Lexy J, 2010. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Sudjana, 2004. Pendidikan Nonformal: Wawasan, Sejarah Perkembangan, Filsafat dan Teori Pendukung serta Asas. Bandung: Falah Production.
Sugiyono. (2009). Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.
Sumodiningrat, Gunawan. 1999. Pemberdayaan Masyarakat dan Jaringan Pengaman Sosial, Jakarta: Gramedia Pustaka Utama
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 10 Tahun 2009 tentang Kepariwisataan, (diakses tanggal 7 Maret 2016).
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (diakses tanggal 7 Maret 2016).
DOI: 10.24235/edueksos.v5i1.1106
Article Metrics
Abstract view : 548 timesPDF - 580 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2022 Edueksos : Jurnal Pendidikan Sosial dan Ekonomi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.