Perencanaan Pembelajaran dan Penyusunan LKPD Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa

Nurlaeli Nurlaeli(1*),


(1) Jurusan Tadris Matematika, IAIN Syekh Nurjati Cirebon
(*) Corresponding Author

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis : 1) sistematika perencanaan pembelajaran (RPP) dan penyusunan LKPD, 2) untuk mengetahui respon siswa terhadap perencanaan pembelajaran dan penyusunan LKPD, 3) peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa menggunakan LKPD, 4) untuk mengetahui pengaruh penerapan perencanaan pembelajaran dan penyusunan LKPD terhadap kemampuan berpikir kritis siswa. Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui angket dan tes. Teknik analisis data yang digunakan yaitu: analisis deskripsi, uji normalitas. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: 1) komponen RPP yang disusun oleh guru sudah sesuai dengan permendikbud Nomor 81 A Tahun 2013. Guru sudah menggunakan berbagai metode, model, dan pendekatan sebagai upaya meningkatkan keterlibatan peran aktif peserta didik dalam proses pembelajaran yang akan dilaksanakan, 2) Respon siswa terhadap penggunaan LKPD secara umum sangat positif, karena berdasarkan interpretasi didapatkan nilai rata-rata 71.60% yang berkategori kuat. Hal ini menunjukkan bahwa siswa merespon baik terhadap penggunaan LKPD dalam proses pembelajaran, 3) pembelajaran menggunakan LKPD dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa dalam belajar pada materi perbandingan trigonometri di MAN 3 Cirebon. Hal ini dapat dilihat dari perolehan nilai rata-rata sebesar 79.00% dengan kategori Tinggi, 4) Penggunaan LKPD berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemampuan berpikir kritis siswa. Dari analisis regresi ganda diperoleh persamaan Y =  34.043 + 0.04X1 + 0.528 X2.

Keywords


Perencanaan pembelajaran, Penyusunan LKPD, Kemampuan Berpikir Kritis

Full Text:

PDF

References


Afifah, R. N. (2015). Pengembangan Lembar Kerja Siswa (LKS) Ilmu Pengetahuan Alam Berbasis Metode Percobaan. Universitas PGRI Yogyakarta.

Fred N, K. (2000). Asas-Asas Penelitian Behavioral. Yogyakarta: Gajah Mada University Press.

Hamzah, U. b. (2012). Perencanaan pembelajaran. Jakarta: PT. Bumi Aksara.

Hassoubah, I. Z. (2004). Developing Creatif and Critical Thinking Skill. Bandung: Nuansa.

Ibrahim. (2007). Pengembangan Kemampuan Berpikir Kritis dan Kreatif Siswa SMP dalam Matematika melalui Pendekatan Advokasi dengan Penyajian Masalah Open-Ended. Bandung.

Mulyasa. (2013). Uji Kompetensi Dan Penilaian Kinerja Guru. bandung: PT Rosdakarya.

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Toheri, T. (2015). Efektivitas Model Pembelajaran Learning Cycle Berbantuan Lembar Kegiatan Peserta Didik (Lkpd) Pada Pokok Bahasan Logika Matematika Terhadap Hasil Belajar Kelas X SMA Negeri 1 Terisi–Indramayu. Eduma: Mathematics Education Learning and Teaching, 4(2).


Article Metrics

Abstract view : 5 times
PDF - 0 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.